Thursday, February 17, 2005

How Google™ are you ?

Apa yang akan kamu lakukan kalo perlu tahu terhadap sesuatu hal ? tentunya bertanya kepada orang lain. membaca adalah point selanjutnya setelah tidak ada yang ditanyain. di era yang katanya era internet ini, ada sesuatu yang dibilang serba tahu. kita tidak tahu apakah dia sok tao. kita juga tidak tao apakah dia berbohong. yang jelas, dia adalah kumpulan dari pemikiran orang-orang di dunia.

Sedemikian terkenalnya Google, sehingga ada istilah : saya google dulu, yang artinya saya cari dulu di www.google.com. untuk mengetahui seberapa google kamu, lihat point-point berikut :

1. selalu menggunakan google sebagai search engine.
2. mampu memilih kata kunci yang tepat untuk dimasukkan ke google
3. memerlukan waktu kurang dari 1 menit untuk mengetahui referensi paling akurat dari sebuah kata kunci
4. bahkan nama kamu banyak terdapat di google, tapi ini bukan hal yang mutlak diperlukan oleh seorang googler
5. default page kamu ada google
6. apabila memakai komputer, window yang paling banyak dibuka adalah browser, dan dari semua browser yang dibuka, tampilan hasil pencarian google merupakan window terbanyak
7. mampu mengirim googlewack ke google
8. ketika mendengar sebuah informasi, kamu selalu mencari keterkaitan informasi itu dengan yang lain di google

any others ?

No comments: